Kesempatan ini diambil oleh para produsen-produsen nakal yang ingin memalsukan produk-produk Xiaomi. Saya juga pengguna Xiaomi, pada saat pertama kali saya pakai produk dari Xiaomi ada perasaan galau produknya asli atau tidak. Dikarenakan produk yang saya beli dari distributor, pada saat itu masih jarang produk Xiaomi yang bergaransi resmi, Tidak seperti sekarang sudah cukup banyak handphone Xiaomi yang bergaransi resmi.
Untuk mengcek keaslian produknya Xiaomi sudah menyediakan situs khusus untuk meverifikasi produknya. Setiap produk Xiaomi memiliki 20 kode keamanan yang teridiri dari angka-angka. Sedangkan untuk perangkat handphone menggunakan IMEI atau Serial number.
Foto Code Keamanan Xiaomi Powerbank saya |
Cara Cek Keaslian Produk
- Buka web http://www.mi.com/verify/
- Nanti mucul di halaman web muncul gambar diatas.
- Setelah itu masukan 20 kode keamanan dan chapta.
- Jika sudah kemudian klik Verify
Setelah di Verify akan muncul notifikasi seperti gambar dibawah.
Gambar diatas menunjukkan bahwa PowerBank saya teridentifikasi asli dan baru pertama kali kode tersebut di verifikasi.
Demikianlah artikel mengenai verifikasi produk Xiaomi, semoga membantu.
Terima Kasih untuk yang sudah mampir ^^
0 comments:
Post a Comment